Saya adalah karyawan yang bekerja dengan sistem rotasi.. maksudnya adalah sebagai karyawan suatu perusahaan, saya tidak memiliki jatah cuti seperti pegawai pada umumnya, namun sistem kerja saya membuat saya bekerja & cuti secara bergantian. Saat saya cuti, pekerjaan akan ditangani oleh rekan kerja saya sebagai back-to-back dan sebaliknya saat dia cuti.
Karena sistem rotasi ini, tentunya penyesuaian hari libur antara saya dan back-to-back saya biasanya dilakukan di awal tahun berjalan. Artinya, di tahun 2015 ini saya sudah tahu pada tanggal berapa saja sepanjang tahun saya akan berada di rumah. Karena sistem rotasi ini juga lah yang mengakibatkan saya tidak mungkin mengikuti Jakarta Marathon, Bali Marathon dll yang tanggal event nya pas saya lagi kerja.
Sampai hari ini saya diharuskan merevisi jadwal rotasi kerja karena suatu hal, dan setelah direvisi...Jakarta Marathon pas dengan saat cuti saya !!! YESS
OK, jadi the next question adalah..mau daftar kategori mana ?? Perang batin ini pun masih berkecamuk hingga post ini saya tulis. Saya masih belum memutuskan nih mau daftar yang mana. Kalau mengikuti diri saya, mungkin saya hanya akan mengambil Half Marathon, walaupun beberapa teman di komunitas Kaskus Runner sudah menyarankan dan ngajak untuk ambil Full Marathon saja bareng-bareng.. hmmm..tawaran yang menggoda nih, apalagi kalau bisa lari bareng-bareng mungkin ngga akan kerasa juga 42 KM ya?!?
Di satu sisi, saya adalah orang yang senang menantang diri sendiri. Dalam artian bahwa saya ngga mau membatasi kemampuan diri saya, dan senang mengukur dan melihat sampai sebatas mana diri saya bisa dibawa. Berlari Half Marathon, sudah 2 kali saya lakukan sejak akhir 2014. Apakah ini akan menghilangkan kesenangan kalau saya ambil kelas HM pada Jakmar nanti ? mungkin iya..tapi mungkin ngga kalau saya set Personal Record tertentu yang achievable. Di satu sisi, sebagian diri saya adalah speed freak. Saya lebih senang berlari kencang daripada lari jauh (yup..HM adalah longest run saya), walaupun mungkin berlari marathon juga punya freak tersendiri kalau dilakukan.
Kadang saya berpikir semua orang bisa aja lari 42KM, tapi berlari 21KM dengan sub 2:00 mungkin ngga banyak kan? Saya ngga bilang pernyataan pertama itu salah ya.. semua orang punya preferensi masing-masing dan melakukan apapun untuk pertama kalinya pastilah menyenangkan. Tinggal kesenangan mana yang mau saya ambil...
Jadi saya belum memutuskan mau ambil yang mana, semoga besok dah bisa saya putuskan dan daftar..katanya masih early bird 2, ngga tau sampai tanggal berapa.
No comments:
Post a Comment